Akhirnya.. Concept edisi Ulang Tahun Terbit
Pertama kalinya laser cutting untuk kertas diterapkan di cover majalah di Indonesia. Majalah desain grafis Concept mencoba penerapan laser cutting pada cover Concept edisi ulang tahun ketiga. Dibutuhkan tingkat akurasi yang tinggi agar hasil yang didapat maksimal. Karena itu harus ada koordinasi atau pengawasan terhadap percetakan, pemotongan dan kami.
Meleset 0.5 mm di percetakan, kemudian meleset 0.5 mm lagi di pemotongan, maka hasil akhirnya akan bergeser sejauh 1 mm. Jarak yang cukup jauh untuk dapat terlihat melenceng dengan mata telanjang.
Pertama kali bertemu dengan tim Concept, kami hanya membahas berbagai kemungkinan yang dapat dikerjakan dengan bantuan mesin laser. Untung saja, orang-orang yang kami temui sangat antusias serta menggemari hal-hal baru. Kami berusaha untuk menjawab seluruh pertanyaan yang diajukan agar pemahaman kami sama sehingga dapat memberikan hasil yang terbaik.
Setelah itu sketsa kasar kami terima, sambil membicarakan berbagai poin penting yang harus dipenuhi untuk naik ke mesin laser. Kami tertarik dengan tema urban yang dibawakan bersamaan dengan ulang tahun ketiga majalah Concept. Terdapat aneka ukiran yang menarik, yang sebelumnya tidak mungkin untuk dibuat. Teknologi laser memungkinkan desain tersebut dapat direalisasikan.
Untung saja tidak muncul masalah yang berarti dalam selama proses desain hingga percobaan naik ke mesin laser. Untuk mempercepat proses pembuatan, maka cover dicetak terlebih dahulu, agar dapat langsung dikerjakan di mesin laser. Dibutuhkan waktu total 20 hari kerja untuk menyelesaikannya.
Terimakasih kepada kesempatan dari Concept bagi kami untuk turut terlibat, dan terimakasih juga kepada seluruh personil yang telah terlibat dalam pembuatan cover ini.
Tertarik dengan laser cutting? Langsung saja kunjungi www.gustosign.com :)